Widget HTML #1

Cara Penggunaan Semprot Hidung Disertai Gambar

Jika Anda menggunakan obat semprot hidung (nasal spray) tetapi tidak tau cara menggunakannya, berikut ini adalah caranya.

Obat semprot hidung sering digunakan untuk menangani alergi pada hidung. Menggunakan semprot hidung memiliki tehnik sendiri agar obat masuk ke dalam target organ yang dituju. Penggunaan yang tidak benar akan mengurangi dosis dan efektifitas obat.

Sebelum Menggunakan Obat Semprot Hidung

Ketika menggunakan semprot hidung untuk pertama kalinya, pastikan alat ini berfungsi dengan baik dengan cara berikut ini.


1. Kocok perlahan.
2. Lepas penutup dari tip.
3. Pegang botol di bagian leher dengan dua jari kemudian ibu jari diletakkan di bagian bawah botol.


4. Tekan ibu jari ke atas kemudian lepaskan.
5. Droplet (fine mist)  seperti kabut, alat semprot siap digunakan.
6. Jangan gunakan alat ini setelah 120 kali semprotan.

Cara Menggunakan Semprot Hidung



1. Cuci tangan kemudian bersihkan hidung
2. Kocok botol dengan perlahan
3. Miringkan kepala sedikit ke depan 


4. Tutup salah satu hidung, letakkan tip 0,5-1 cm pada hidung.
5. Jangan semprotkan secara langsung ke bagian septum.
6. Tahan posisi botol dan semprotkan satu kali tanpa ragu dan bernapaslah secara perlahan.


7. Ulangi langkah 3-6 pada hidung lainyya
8. Bersihkan tip dengan tisu kering dan tutup kembali.
9. Jika alat tidak digunakan selama 14 hari atau lebih, alat perlu dipastikan kembali fungsinya. Jika tidak berbentuk droplet yang baik, bersihkan tip.

Cara Membersihkan Semprot Hidung

Bersihkan alat seminggu sekali, dengan cara berikut ini.


1. Lepaskan penutup, tarik perlahan pompa penyedot dari botol.
2. Cuci penutup dan pompa penyemprot dengan air hangat yang mengalir.
3. Keringkan sampai benar-benar kering, kemudian pasangkan kembali ke botol dan pastikan kembali alat berfungsi dengan baik.

Jika ada yang belum dimengerti sebaiknya Anda menghubungi dokter atau apoteker di mana Anda mendapatkan obat itu.

Posting Komentar untuk "Cara Penggunaan Semprot Hidung Disertai Gambar"