Widget HTML #1

Cara Menggunakan Seretide Diskus Yang Benar

Seretide diskus adalah obat untuk terapi penyakit obstruktif saluran napas. Diskus adalah alat yang akan mengantarkan obat langsung ke target organ atau saluran napas yang mengalami peradangan.

Kebanyakan dari pasien yang pernah menggunakan alat ini mendapati alat ini mudah dan nyaman digunakan. Kenapa mudah? Karena hanya dibutuhkan 3 langkah sederhana untuk menggunakan alat ini.

Walaupun mudah dalam penggunaan tetapi masih banyak pasien yang tidak benar dalam menggunakan obat ini, biasanya orang yang sudah tua. Orang tua kadang lupa bagaimana cara memakainya, pemakaian diskus pada orang tua sebaiknya didampingi.

Pada anak dan orang dewasa juga ada yang tidak tepat dalam menggunakan seretide diskus, hal ini dikarenakan di tempat-tempat tertentu pasien tidak diberitahu dengan jelas cara menggunakan seretide diskus. Jika dijelaskan pun tidak detail, sehingga banyak yang tidak memahaminya.

Jika menjelaskan cara pemakaian seeretide diskus sebaiknya tidak hanya dijelaskan dengan lisan, tetapi dengan cara mempraktekkan. Selain lebih jelas pasien juga akan lebih ingat, apalagi jika pasien ikut mempraktekkan cara penggunaan obat tersebut.

3 Langkah Sederhana Menggunakan Diskus



1. Buka Diskus

Cara Menggunakan Seretide Diskus Yang Benar
1. Buka Diskus
Pegang DISKUS seperti gambar di atas, letakkan ibu jari pada tempatnya (thumb grip) dan dorong ke arah kanan sampai terdengar bunyi "klik". Setelah terbuka maka akan telihat tempat hisapnya (mouthpiece).

2. Kokang

Cara Menggunakan Seretide Diskus Yang Benar
2. Kokang
Dorong tuas (seperti gambar) sampai terdengar bunyi "klik". Sekarang obat sudah berada di dalam mouthpiece dan siap untuk dikonsumsi. Jika Anda lihat dose counter nya, maka angka sudah berkurang 1 (satu) dari angka sebelumnya.

3. Hisap

Cara Menggunakan Seretide Diskus Yang Benar
3. Hisap
Letakkan bibir di mouthpiece seperti gambar di atas. Kemudian hisaplah dengan cepat dan dalam. Tahan napas selama 5-10 detik setelah itu bernapaslah secara perlahan.

Setelah selesai menggunakannya jangan lupa tutup kembali diskus dengan cara mendorong thumb grip ke arah berlawanan.

Perhatian

Selain 3 langkah cara menggunakan seretide diskus, ada hal penting lain yang harus diketahui oleh pasien, yaitu:
  • Seretide diskus mempunyai dose counter (penghitung dosis) yang akan memberikan informasi dosis yang tersisa di dalam diskus. 
  • Dose counter dimulai dari angka 60 dan berakhir pada angka 0 (nol), yang berarti tidak ada lagi dosis atau obat di dalam diskus. Jika sudah sampai angka 5 akan muncul dengan warna merah sebagai tanda dosis obat yang tersisa di dalam diskus tinggal sedikit.
  • Jika telah mengokang diskus (langkah 2), jangan mengarahkan mouthpiece ke bawah karena obat yang telah berada di bawah mouthpiece akan terbuang.
  • Jangan lupa berkumur-kumur setelah menggunakan diskus.

Dari beberapa kasus yang ditemukan, penggunaan diskus yang salah biasanya terjadi karena pasien tidak menyedot dalam, dan pasien lupa tidak tahan napas. Oleh karena itu agar obat masuk ke dalam saluran napas hisap dengan cepat dan dalam, jangan hanya menyedot ala kadarnya.

Posting Komentar untuk "Cara Menggunakan Seretide Diskus Yang Benar"