Pertolongan Pertama Luka Bakar Pada Anak
Anak-anak adalah masa bermain-main, mereka melakukan apa saja untuk bersenang-senang. Kadang mereka tidak mempedulikan bahaya yang bisa terjadi, seperti anak bermain dengan api atau di dekat api. Sebagai perawat saya sendiri sering melihat anak yang mengalami luka bakar, sering luka bakar terjadi karena anak tidak mendapatkan pengawasan ketika bermain.
Pernah saya menemukan seorang anak usia sekitar 8 tahun, mengalami luka bakar di bagian leher. Anak tersebut terjatuh ketika bermain-main di dekat pemanggangan ikan. Niat ingin merayakan tahun baru malah musibah datang. Anak diharapkan selalu diawasi jika dekat dengan api atau bahan kimia berbahaya.
Luka bakar di bagian leher sangat berbahaya dan memiliki risiko tinggi kematian. Apabila tidak mendapatkan pertolongan yang benar anak bisa mengalami gangguan pernapasan dan kekurangan cairan. Berkat penanganan yang tepat akhirnya anak dapat selamat.
Apa yang harus kita lakukan jika terjadi luka bakar pada anak. Orang tua sebaiknya tidak menunjukkan rasa panik pada anak, apalagi memarahi anak. Sebisa mungkin terlihat tenang sehingga bisa memberikan rasa aman anak. Kemudian lakukanlah pertolongan luka bakar pada anak, inilah yang harus dilakukan.
Pertolongan pertama luka bakar anak
- Bila anak terbakar, seperti pakaiannya terlalap api, harus cepat bungkus anak dengan selimut kemudian gulingkan anak di tanah agar api padam. berhati-hati dalam menggulingkan anak, jangan sampai mencederai anak.
- Siram luka bakar dengan air bersih, membantu untuk mendinginkan bagian yang terbakar. Bila kulit yang terbakar luas, masukkan anak ke dalam bak mandi yang berisi air bersih. Lama yang dibutuhkan untuk mendinginkan luka bakar tersebut kurang lebih 30 menit. Sambil menunggu pendinginan minta tolong ke sarana kesehatan. Untuk luka bakar luas harus cepat dibawa ke sarana kesehatan.
- Bersihkan bagian yang terluka dengan air bersih, lalu keringkan. Kemudian balut longgar dengan perban, bila luka bakar ukurannya besar, lebih dari uang logam bawa anak ke petugas kesehatan.
- Jangan memecahkan bagian kulit yang melepuh agar terhindar dari infeksi.
- Jangan melepas benda apa pun yang melekat pada luka. Hanya gunakan air bersih, jangan gunakan yang lain. Jangan mengoles luka bakar menggunakan odol, mentega atau cream lainnya karena tidak menyembuhkan, malah bisa menyebabkan infeksi.
- Beri anak jus buah atau air biasa dengan sedikit garam dan gula. Anak yang mengalami luka bakar memiliki resiko tinggi kekurangan cairan. Pemberian cairan tersebut diharapkan dapat mencegah anak dari dehidrasi.
Itulah pertolongan pertama yang harus kita lakukan jika terjadi luka bakar pada anak. Api sangat berbahaya, diharapkan orangtua melarang anak bermain-main dengan api. Apabila kita sedang memasak atau memanggang ikan, atau hal lainnya yang berhubungan dengan api, anak dilarang ikut serta atau mendekati kegiatan tersebut.
Apabila luas luka bakar sangat lebar, sebaiknya anak harus segera dibawa ke rumah sakit, klinik, atau puskesmas untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut. Luka bakar yang luas akan mengancam kehidupan anak, luka bakar bisa membuat anak banyak kehilangan cairan.
Apabila luas luka bakar sangat lebar, sebaiknya anak harus segera dibawa ke rumah sakit, klinik, atau puskesmas untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut. Luka bakar yang luas akan mengancam kehidupan anak, luka bakar bisa membuat anak banyak kehilangan cairan.
Posting Komentar untuk "Pertolongan Pertama Luka Bakar Pada Anak"