3 Perilaku Berbahaya dalam Kehidupan, Harus Dihindari


YDHARTONO.COM - Dalam menjalani hidup ini, kita akan menemui perbuatan baik dan buruk. Kita pun dapat memilih untuk melakukan baik atau buruk. Pada hakikatnya semua orang ingin berbuat baik, namun perbuatan baik itu seperti jalan menanjak, dan perbuatan buruk itu turunan. Jika seseorang tidak kuat untuk menanjak, maka ia akan turun.

Berdasarkan karya Dr. Ibrahim Elfiky, "Terapi berpikir Positif". Ada tiga perilaku yang sangat berbahaya dan merusak kehidupan kita, ketika seseorang menggunakan perilaku tersebut, ia akan melukai orang lain dan dirinya sendiri. Tiga perilaku tersebut adalah:

1. Mencela

Ketika kita mencela seseorang, berarti kita mengambil posisi bertahan diri, dalam hal ini kita kemungkinan besar akan bereaksi negatif. Perilaku mencela dapat menghilangkan perasaan menghargai orang lain.

2. Kritikan

Pernahkah kita mengkritik orang lain? Bagaimana perasaan kita ketika melakukan itu? Bagaimana kondisi jiwa kita saat itu?

Kritik sangat mungkin mengundang reaksi keras, terutama jika tidak menggunakan cara-cara yang benar, yaitu memulai kritik dengan pernyataan positif tentang orang yang dikritik dan akhiri dengan sesuatu yang positif.

Gagasan kritik bisa diselipkan di tengah-tengah pernyataan positif. Kritik jangan diarahkan pada pribadi seseorang karena manusia itu bukan pikiran dan bukan perilaku.

Jika tidak menggunakan cara yang santun, kritikan sangat mungkin mengundang reaksi keras karena berhubungan langsung dengan pemahaman orang lain yang meliputi nilai-nilai, keyakinan, persepsi, dan pemahaman tentang sesuatu.

3. Membanding-bandingkan

Ada tiga jenis utama dalam membanding-bandingkan, yaitu :
  • Membandingkan diri sendiri dengan orang lain ↠ Kita memperhatikan kelemahan diri sendiri kemudian bandingkan dengan kekuatan yang ada pada orang lain. Seperti postur tubuh yang pendek, lalu anda membandingkannya dengan orang lain yang berpostur tinggi dan tegap. Perilaku ini akan menimbulkan sikap iri, dengki, marah, dan sedih.
  • Membandingkan kondisi diri saat ini dengan kondisinya di masa lalu ↠ Ini seperti membanggakan masa lalu yang jaya. Namun, kehidupan saat ini tidak seberuntung dulu, ini akan membuat seseorang merasa sedih.
  • Membandingkan orang tertentu dengan orang lain ↠ Kita memposisikan sebagai hakim, menilai orang tertentu memiliki kekurangan dibanding orang lain.
Ketiga perilaku di atas sebaiknya kita hindari, karena dapat membuat kehidupan rusak. Perilaku mencela, mengkritik, dan membandingkan ini dapat melahirkan perasaan negatif, merampas kebahagiaan, dan menjauhkannya dari impian hidup. 

Posting Komentar untuk "3 Perilaku Berbahaya dalam Kehidupan, Harus Dihindari"