Widget HTML #1

Kumpulan Kata Bijak “Law Of Attraction” Para Tokoh Dunia


Low Of Attraction (LOA) atau Hukum Daya Tarik sudah tidak asing lagi dalam kehidupan kita, karena hukum ini terjadi pada setiap kehidupan manusia, hanya saja ada orang yang menyadarinya juga ada yang tidak menyadarinya.

Pendokumentasian mengenai konsep-konsep hukum daya tarik sudah dimulai sejak awal tahun 1900-an. Sejak saat itu hukum daya tarik terus berkembang, hingga saat ini hukum daya tarik banyak dijadikan alat untuk mencapai kesuksesan. Banyak tokoh dunia yang membahas hukum ini, diantaranya sebagai berikut ini:

Kutipan Hukum Daya Tarik

“Segala sesuatu yang saya pikirkan dengan segenap perhatian, energi, dan konsentrasi pikiran, baik hal yang positif maupun negatif, akan datang ke dalam kehidupan saya.” – Michael J. Losier

“Akan menarik (mendatangkan) sesuatu dari jenis yang sama.” – Jerry and Esther Hicks

“Segala sesuatu yang Anda pancarkan lewat pikiran, perasaan, citraan mental, dan tutur kata Anda akan didatangkan kembali ke dalam kehidupan Anda.” – Catherine Ponder

“Jangan sekali-kali mengharap datangnya sesuatu yang tak Anda inginkan, dan jangan sesekali menginginkan sesuatu yang tak Anda harapkan. Jika ANda mengharap datangnya sesuatu yang tak Anda inginkan, sesungguhnya Anda mendatangkan sesuatu yang buruk. Dan jika Anda menginginkan sesuatu yang tak Anda harapkan, sesungguhnya Anda menyia-nyiakan kekuatan mental Anda yang dahsyat. Sebaliknya, jika Anda selalu mengharapkan datangnya sesuatu yang memang Anda inginkan, maka kemampuan Anda untuk mendatangkannya (mewujudkannya) menjadi berlipat ganda. Pikiran Anda tak ubahnya sebatang magnet yang akan menarik segala sesuatu yang tunduk pada prinsip kerjanya.” – Dr. Raymond Holliwell

“Semua pikiran akan menjelma nyata sesuai dengan intensitasnya. Setiap butir pikiran terkecil di dalam benak manusia mampu menggerakkan hukum itu untuk mewujudkannya menjadi kenyataan.” – Ernest Holmes

“Anda adalah sebuah magnet hidup; Anda bisa mendatangkan orang-orang, berbagai situasi dan kondisi yang selaras dengan pikiran Anda. Apa pun pikiran Anda biarkan hidup dalam kesadaran Anda kelak akan tumbuh dan menjelma menjadi pengalaman yang nyata.” – Brian Tracy

Hukum Daya Tarik Dalam Kehidupan Kita

Sebenarnya kita sudah merasakan dampak dari hukum daya tarik ini dalam kehidupan sehari-hari. Kadang kita menyaksikan apa yang kita inginkan tiba-tiba hadir begitu saja di hadapan kita. Ketika kita memikirkan seseorang, tiba-tiba kita bertemu dengan orang tersebut. Kejadian di atas membuktikan bahwa hukum daya tarik ada di dalam kehidupan kita.

Adanya hukum daya tarik dalam kehidupan kita juga dapat ditemui dalam kata-kata. Kita pasti pernah menggunakan kata-kata yang menunjukkan adanya hukum daya tarik. Apa saja kata-kata itu, ini daftarnya:
  • Entah dari mana
  • Nasib mujur
  • Kebetulan
  • Takdir
  • Karma
  • Datang begitu saja
  • Ketepatan
  • Memang jodohnya
  • Sudah ditakdirkan
Mari gunakan hukum daya tarik untuk mendapatkan apa yang kita inginkan, yaitu dengan memberikan perhatian, energi, dan konsentrasi pikiran pada hal-hal yang kita inginkan.

Posting Komentar untuk "Kumpulan Kata Bijak “Law Of Attraction” Para Tokoh Dunia"