Widget HTML #1

Cara Mudah Menyimpan Kontak di HP Android Untuk Selamanya


Perkembangan smartphone android telah merubah persaingan pasar smartphone dunia. Os seperti blackberry dan windows phone tak mampu untuk mengimbangi perkembangan android. Satu-satunya saingan android adalah Iphone.

Memang, jika dilihat lebih jauh smartphone android lebih unggul dibandingkan windows phone dan blackberry, terutama dalam jumlah aplikasi. Wajar saja kalau kedua OS tersebut tersingkir, selain jumlah aplikasi yang sangat banyak, pilihan smartphone android juga beragam dan harganya sangat murah.

Pilihan yang banyak dengan harga cukup murah menjadi salah satu alasan orang beralih dari windows phone dan blackberry. Selain itu banyak juga pengguna android yang mengupgrade dengan android keluaran terbaru. Karena mau tidak mau pemakai android harus upgrade spesifikasi dengan yang lebih tinggi untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game. Dulu menggunakan prosesor quadcore dengan RAM 1GB sudah cukup untuk menjalankan berbagai aplikasi, namun saat ini sudah tidak mampu lagi karena aplikasi sudah berkembang lebih cangging dan memerlukan prosesor dan memori yang lebih besar.

Mungkin Anda salah satu yang mengganti android lama dengan android baru yang lebih powerfull. Mengganti android lama dengan yang baru tampak sangat menyenangkan, namun ada beberapa hal yang harus dilakukan ketika berganti HP android, salah satunya adalah memindahkan kontak dari android lama ke android baru.

Bagi yang tidak gaptek, memindahkan kontak sangat mudah sekali. Namun banyak juga orang yang tidak bisa memindahkan kontak pada HP android sehingga mereka memindahkan kontak tersebut secara manua dengan menginput no. HP satu per satu, tentu saja hal tersebut sangat menyita waktu. Apabila Anda ingin kontak HP aman dan tak perlu memindahkan lagi ketika membeli android baru, solusinya adalah menyimpan kontak ke dalam "Google Kontak".

Langkah pertama adalah mendownload aplikasi Kontak di playstore, mungkin disana ada banyak aplikasi 'kontak', pilih aplikasi yang buatan google. Setelah itu instal dan tautkan ke akun gmail, aplikasi siap di pakai. Untuk memindahkan kontak dari SIM Card dan HP android tinggal menuju menu setting. dan pilih impor.

Jadi kontak yang disimpen tidak akan hilang kecuali Anda lupa pasword akun Gmail. Jika Anda ganti android baru tinggal download aplikasi kontak dari google dan tautkan dengan akun gmail, maka kontak yang kita simpan akan muncul. Cukup mudah kan, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Menyimpan Kontak di HP Android Untuk Selamanya"